Suhu Bumi Semakin Panas
Suhu Bumi Semakin Panas, Suhu Bumi Semakin Panas ini diposting oleh Horiq Sobarqah di blog Jogja Belajar 28 November 2012. ( )
Suhu Bumi Semakin Panas, Suhu bumi dalam beberapa waktu kedepan diprediksi akan semakin panas dari sebelumnya. Dalam periode seratus tahun mendatang diperkirakan suhu bumi akan meningkat sampai satu derajad celcius. Pakar mitigasi bencana dan perubahan iklim UGM, Prof. Dr. Sudibyakto mengatakan, peningkatan suhu bumi diperkirakan lebih cepat dari waktu semestinya. Kondisi ini dikarenakan laju percepatan kerusakan hutan, penggunaan transportasi yang tidak ramah lingkungan serta pertambahan jumlah penduduk.
"Saat ini saja sudah ada perubahan 0,65 derajat celcius selama kurun waktu seratus tahun. Meskipun manusia masih bisa mentoleransi kenaikan suhu hingga 2-3 derajat celcius," ujarnya di Sekolah Pascasarjana UGM, Selasa (27/11). Menurut Prof. Dr. Sudibyakto, wilayah Indonesia memiliki tingkat kerentanan sangat tinggi terhadap perubahan iklim karena dipicu kerusakan sumber daya alam dan lingkungan yang semakin meningkat. Bahkan dampak kondisi perubahan perubahan iklim tersebut telah dirasakan oleh masyarakat yang tinggal di daerah pesisir dan pulau-pulau kecil.
"Karenanya, strategi mitigasi dan adaptasi perubahan iklim sangat diperlukan untuk diterapkan secara nasional. Salah satunya adalah dengan membangun desa pesisir tangguh dan pulau-pulau kecil tangguh bencana," ujarnya. Isu internasional tentang perubahan iklim itu sendiri, hingga saat ini masih sangat relevan untuk dibahas. Apalagi Indonesia telah merasakan dampaknya berupa perubahan frekuensi dan intensitas hujan, perubahan musim, terganggunya pola tanam, perubahan pola penyakit, peningkatan muka air laut yang menyebabkan bajir rob, serta meningkatnya hujan disertai angin kencang yang memicu tanah longsor dan penurunan tanah.
"Terganggunya siklus hidrologi akibat perubahan iklim tersebut menyebabkan kerusakan lingkungan diberbagai negara. Seperti di kawasan Asia hampir 80 persen bencana alam disebabkan faktor hidrometeorologi," ungkapnya.
Artikel Terkait: Suhu Bumi akan Semakin Panas
Suhu Bumi Semakin Panas
0 comments:
Post a Comment
JOGJA BELAJAR BELAJAR ONLINE MENYENANGKAN, Jangan lupa tinggalkan jejak bukan kata pertamax. Kritik, saran dan komentar dari postingan blog jogja belajar ini bisa anda masukkan di kolom komentar yang tersedia dibawah ini.